Jumat, 20 Februari 2009
Ternyata tanpa sadar waktu berlalu begitu cepat..... saya teringat akan lagu rohani yang (kalau nggak salah judulnya "Andai kutahu") mengingatkan kita bahwa kita nggak pernah tahu jalannya waktu.... oleh karenanya berbuat baiklah sebanyak-banyaknya selama kita hidup ini. Apa yang kita perbuat itu jugalah yang akan kembali kepada kita (ini prinsip Hukum Kekekalan Energi), bila kita menebar energi positif maka positif kembali kepada kita demikian juga sebaliknya. Anak-anakku, kalian generasi ke-3 dari Aki Nana, senantiasalah menebarkan energi positif kepada sekeliling kalian.... seperti kata aa Gym.... mulai dari yang kecil, mulailah dari keluarga kalian masing-masing. Menjadi rukun satu sama lain, berbakti kepada orang tua yang telah menyayangi kalian tanpa berharap balasan. Seandainya kalian mau berhitung, mulai dari setiap tetes air susu ibu kalian, waktu-waktu bangun tengah malam, sampai pada usaha jatuh bangun ayah kalian - tetesan air mata, bahkan kadangkala bangun dari tidur karena tersentak mimpi siangnya habis dicaci maki boss - itu adalah bagian dari kasih sayang orang tua, yang hanya berharap agar anak-anaknya minimal menjadi anak yang sholeh dan sholehah, syukur-syukur bisa menjadi mulia dan memberi manfaat bagi banyak orang.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar